Apa yang Terjadi Saat Brighton Menghajar Red Devils 4 Gol Tadi Malam

shape image

Apa yang Terjadi Saat Brighton Menghajar Red Devils 4 Gol Tadi Malam

Man Utd kalah 4 gol di kandang Brighton tadi malam dan inilah rangkuman semua fakta yang terjadi di lapangan saat Erik ten Hag mungkin sedang pikir-pikir batal mengambil jabatan manajer baru di Old Trafford.

Dalam apa yang terlihat sebagai penampilan terburuk Man Utd musim 2021/22 ini, skuad di bawah arahan Ralf Rangnick itu kebobolan satu gol babak pertama dari Moise Caicedo sebelum tiga gol beruntun terjadi selama paruh kedua pertandingan di Amex Stadium. Inilah fakta-fakta yang terjadi di atas lapangan:

  • Ralf Rangnick melakukan dua pergantian berani di awal paruh kedua, menarik keluar Nemanja Matic dan Anthony Elanga, sebelum memasukkan Fred dan Edinson Cavani sebagai penggantinya.
  • Terbukti tiga menit setelah Fred masuk, Marc Cucurella mencetak gol bagi Brighton. Mantan pemain Barcelona itu mengambil umpan pendek Leandro Trossard untuk menaklukkan kiper David De Gea.
  • Sebenarnya Brighton memiliki dua peluang lagi menambah jumlah golnya. Satu terjadi menit 85 dari serangan Danny Welbeck, yang meleset ke sisi gawang saat David De Gea sudah mati langkah. Satu lainnya terjadi melalui serangan jarak pendek Mac Allister menit 64, namun hanya menghantam tiang gawang. Seharusnya skor bisa 6-0!
  • Cavani sebenarnya berhasil menyarangkan bola pada menit 73 ke gawang Robert Sanchez, tapi dianulir oleh wasit dengan alasan offside. Itu seharusnya bisa menjadi gol perpisahan dengan kontrak pemain Uruguay itu akan habis musim panas 2022 ini.
  • Sudah lihat belum selisih gol Red Devils musim ini? 57 gol memasukkan dan kebobolan 56 gol.
  • Jika sudah begini siapa yang menyesal mengompori manajemen klub untuk mengganti Ole Gunnar Solskjaer. Musim lalu 2020/21, Man Utd finish kedua di papan klasemen Premier League dengan 74 poin, serta produktifitas gol 73 dan 44 gol kebobolan. Selisih gol +29!
  • Sekarang peluang terakhir Setan Merah untuk lolos ke Liga Europa pun dalam bahaya besar. Selisih gol yang buruk dan poin hanya 58 akan menyebabkan West Ham United (52) di bawahnya memiliki ambisi besar untuk mengejar selisih enam poin di antara mereka.
  • Skuad David Moyes baru menjalani 35 pertandingan, CR7 dan kawan-kawan sudah 37 laga, atau sisa satu lagi.
  • Laga terakhir Rangnick dari musim yang memalukan ini adalah tandang ke Crystal Palace pada 22 Mei nanti, 14 hari dari sekarang.
  • Sementara itu the Hammers memiliki tandang mudah ke Norwich City pada Minggu malam (8/5), sebelum menerima kedatangan Man City pada 15 Mei dan tandang ke tim yang mengalahkan Manchester United malam ini, Brighton, pada hari terakhir musim.
  • Skor masih terjaga 4-0 bagi keunggulan Brighton saat laga memasuki menit kedua injury time.

sumber: Apa yang Terjadi Saat Brighton Menghajar Red Devils 4 Gol Tadi Malam - Berita Bola



Posting Komentar

© Copyright 2025 JOKERIKLAN.COM

Form WhatsApp

This order requires the WhatsApp application.

Order now